Sabtu, 10 Desember 2016

Begini Isi Hotel Mewah yang Diinapi Timnas Garuda di Vietnam


Hotel Daewoo Hanoi, Vietnam. (Foto: daewoohotel.com)


Laga semifinal kedua Piala AFF 2016 antara Indonesia kontra Vietnam tinggal dalam hitungan lagi. Sejak pagi (7/12) tadi, timnas Garuda sudah melakukan latihan ringan di Hotel Daewoo Hanoi, tempat para pemain menginap.



Hotel Daewoo Hanoi sendiri termasuk salah satu penginapan bintang lima yang ada di Hanoi. Hotel yang sudah berdiri sejak 1996 ini dikenal sebagai hotel yang memiliki kamar paling besar se-Hanoi.

Biasanya, penginapan ini disinggahi oleh perdana menteri, duta besar, sampai selebriti terkenal. Bahkan, orang nomor satu Amerika Serikat William Jefferson Clinton dan Hillary Rodham Clinton (2000) sampai Presiden Rusia Vladimir Putin pernah menginjakkan kakinya di Hotel Daewoo.

Jumlah kamar yang dimiliki hotel ini yakni 411 kamar, memiliki aula menari terbesar di Hanoi dengan kapasitas 600 tamu. Tak hanya itu, hotel ini juga memiliki restoran terbesar di Hanoi.



Di lantai pertama, ada restoran yang khusus menyajikan masakan Jepang dan Asia. Suasana tropis di restoran sama kentara.

Terlihat dari pohon kelapa yang menjulang sehingga membuat suasana santap siang maupun malam terasa begitu sejuk. Untuk harga kamar yang ditawarkan dimulai dari Rp 1 juta hingga Rp 35 juta.



Pada laga nanti, timnas Indonesia dipastikan akan memakai warna kostum putih-putih-putih, sedangkan Vietnam akan memakai jersey kandang mereka, dengan warna dominan merah. Sedangkan wasit asal Tiongkok, Fu Ming, akan bertugas sebagai pengadil pada laga nanti, dibantu oleh Ma Ji dan Cao Yi sebagai asisten. Wasitcadangan juga berasal dari Tiongkok, yaitu Wang Di.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar